Narasita.com- Lalundu – Program imunisasi polio tahap pertama yang dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Lalundu mencapai hasil yang sangat memuaskan. Hingga hari keenam, cakupan imunisasi sudah mencapai 94,1%, mendekati target 100% dari total 1.513 anak yang menjadi sasaran.

Kepala Puskesmas Lalundu, dr. Edi Sugiyanto, mengapresiasi tingginya partisipasi masyarakat dalam menjaga kesehatan anak-anak mereka.

“Kami sangat bersyukur dengan capaian ini, menunjukkan komitmen masyarakat yang tinggi,” ujar dr. Edi, saat dihubungi pada Senin (29/07/24).

Meskipun hasil ini signifikan, dr. Edi menegaskan bahwa pihaknya akan terus berupaya mencapai target 100%.

“Kami akan melakukan penjemputan rumah ke rumah bagi anak-anak yang belum mendapatkan imunisasi, agar seluruh anak terlindungi dari risiko polio,” jelasnya.

Dengan sisa satu hari pelaksanaan, upaya jemput bola dari para petugas kesehatan menjadi langkah strategis untuk memastikan tidak ada anak yang tertinggal dari program imunisasi ini.

.