Narasita.com- PARIGI- Calon Gubernur Sulawesi Tengah 2024, Anwar Hafid, berkomitmen membangun industri perikanan di Kabupaten Parigi Moutong jika terpilih.
Dalam kampanye di Desa Tada, Tinombo Selatan, Sabtu (14/9), di hadapan 8.000 warga, ia menegaskan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan untuk mengoptimalkan potensi daerah di sektor perikanan, kelautan, dan pertanian.
“Parigi Moutong memiliki potensi luar biasa dalam perikanan dan pertanian. Kami akan membatasi bahkan melarang aktivitas pertambangan yang mengancam sektor-sektor ini,” tegas Anwar.
Bersama calon wakilnya, dr. Reny A. Lamadjido, Anwar berjanji untuk mengembangkan industri yang mendukung ekonomi lokal di Parigi Moutong jika memenangkan Pilkada Sulteng 2024.