Narasita.com- Palu- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu telah menetapkan jadwal debat pertama pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palu pada 21 Oktober 2024.
Sekretaris KPU Kota Palu, Aslam Adigama mengatakan bahwa debat pertama akan digelar di Hotel Best Western Palu dan disiarkan langsung melalui TVRI Sulteng serta YouTube KPU Kota.
“Dalam debat nanti, kami akan mengundang berbagai berbagai pihak seperti Bawaslu, stakeholder terkait, Forkopimda, serta OPD yang bekerja sama dengan KPU selama ini.” Ujarnya.Kepada media,rabu(9/10/2024).
Dikatakan, Masing-masing pasangan calon juga akan diberikan kuota 50 orang untuk hadir, menyesuaikan kapasitas ballroom hotel.
KPU Kota Palu juga berencana menyiapkan spot nonton bareng (nobar) di delapan kecamatan, bekerja sama dengan kafe-kafe lokal, agar masyarakat Palu bisa menyaksikan debat secara langsung.
“Ini masih dalam tahap perencanaan, kami ingin memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat untuk mengikuti jalannya debat,” tambah Aslam.
Sementara Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kota Palu, Haris Lawisi, mengungkapkan bahwa akan ada tiga kali debat kandidat, dengan topik yang berfokus pada isu lokal seperti penyangga Ibu Kota Negara (IKN) dan lingkungan. Debat kedua dijadwalkan pada 2 November, sementara debat ketiga pada 16 November, meski jadwal tersebut masih tentative.