Narasita com-Palu Palu – Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palu bersama PT. Citra Nuansa Elok (CNE) menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) pada Kamis, 7 November 2024, bertempat di ruang Komisi B DPRD Kota Palu.

Rapat ini membahas polemik pembangunan kembali Mall Tatura yang terdampak gempa bumi pada 2018, serta mencari solusi untuk kelanjutan proyek tersebut.

Dalam rapat, anggota Komisi B, Muslimun, menekankan pentingnya pembangunan Mall Tatura.

Menurutnya, kebangkitan mall tersebut berperan besar dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat.

“Mall Tatura ini menjadi kebanggaan Kota Palu, dan kepemilikan sahamnya ada di Pemerintah Kota Palu.

Intinya, suka atau tidak suka, Mall Tatura mesti dibangun kembali. Ini adalah tanggung jawab bersama antara eksekutif dan legislatif,” ujar Muslimun.

Ia menegaskan bahwa tujuan RDP bukan untuk mencari kesalahan, tetapi untuk mencari solusi yang dapat mempercepat pembangunan kembali mall tersebut.

Senada dengan itu, anggota Komisi B lainnya, Sultan Amin Badawi, berharap agar Pemerintah Kota (Pemkot) Palu lebih serius menangani proyek ini.

Ia mendorong adanya upaya konkret demi menyelesaikan masalah yang telah berlangsung lama.

“Kita carikan solusi untuk pembangunan kembali Mall Tatura, karena ini akan berkontribusi besar dalam peningkatan PAD, penciptaan lapangan kerja, dan perkembangan UMKM di Kota Palu,” kata Sultan.

Ketua Komisi B, Rusman Ramli, mengingatkan bahwa Komisi B DPRD Kota Palu terus mendorong kelanjutan pembangunan Mall Tatura.

Ia menyebut bahwa rekomendasi serupa telah disampaikan dalam Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) selama beberapa tahun terakhir.

“Kalau melihat rekam jejak terkait dengan LKPj, kita tiap tahun tetap mendorong dan merekomendasikan agar pembangunan kembali Mall Tatura tetap dilanjutkan,” ungkap Rusman.

Direktur PT CNE, Mohamad Sandiri, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Komisi B yang mengadakan rapat ini. Ia menegaskan pentingnya kerja sama antara semua pihak untuk menyelesaikan permasalahan.

“Kita harus bekerja sama. Insya Allah, dengan terjalinnya sinergitas antara semua pihak, Mall Tatura bisa terbangun kembali dengan baik,” ujarnya.

RDP tersebut juga dihadiri oleh anggota Komisi B lainnya, yaitu Nasir Dg Gani, Reinhard Vester Tamma, Anna Fatma Zukhira, dan Nurhalis Nur.