Narasita. Com- PALU – Dukungan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah nomor urut 2, Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido, semakin menguat.
Ratusan relawan dari Gerakan Pemuda Beramal yang sebelumnya mendukung pasangan calon nomor urut 1, Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri, secara resmi menyatakan alih dukungan pada Kamis malam (7/11/2024) di Zona Coffee, Palu.
Peralihan ini diumumkan dalam acara pengukuhan Gerakan Milenial Berani Sulteng yang dihadiri Ketua Koalisi BERANI Sulteng, Ronald, dan Ketua Koordinator Milenial Berani Sulteng, Imam.
Pengukuhan ditandai dengan deklarasi dukungan dan pemasangan rompi Milenial Berani sebagai simbol komitmen relawan baru. Gerakan Milenial Berani kini telah terbentuk di hampir seluruh kabupaten dan kota di Sulawesi Tengah.
Dalam sambutannya, Ronald menyoroti peran strategis pemuda dalam pembangunan daerah.
“Pasangan Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido memberikan ruang luas bagi generasi muda untuk terlibat aktif, menciptakan ide-ide kreatif dan solutif. Kami optimis, dengan kontribusi anak muda, Sulawesi Tengah akan lebih maju,” tegas Ronald.
Ketua Relawan Gerakan Milenial Berani Sulteng, Udin, menyampaikan bahwa keputusan ini didasarkan pada kajian mendalam terhadap visi dan program Anwar-Reny.
“Pasangan BERANI memiliki visi yang kuat untuk pemberdayaan pemuda dan pembangunan daerah. Kami berkomitmen bekerja keras demi memenangkan mereka dan membawa perubahan positif bagi Sulawesi Tengah,” kata Udin.
I
mam menambahkan, gerakan ini menciptakan ruang bagi pemuda untuk berinovasi.
“Kami ingin generasi muda bisa berperan langsung dalam pembangunan daerah. Kami akan berjuang tanpa lelah untuk memenangkan Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido,” ujarnya.
Bergabungnya ratusan relawan Gerakan Pemuda Beramal memperkuat basis pendukung Anwar-Reny. Pasangan BERANI kini semakin optimis menghadapi Pilgub Sulteng 2024 dengan tekad mewujudkan Sulawesi Tengah yang lebih maju, kompetitif, dan inklusif bagi semua kalangan.